BKK SMKN 1 Lubuklinggau Salurkan Alumni ke Dunia Kerja

LUBUKLINGGAU – Lagi dan lagi, Bursa Kerja Khusus SMKN 1 Lubuklinggau menyalurkan alumni ke dunia kerja. Hal itu, dibuktikan dengan adanya perekrutan calon karya di Matahari Department Store di SMKN 1 Lubuklinggau, Jumat (10/2/2023) di Aula SMKN 1 Lubuklinggau.

Ketua BKK SMKN 1 Lubuklinggau Agnes Dewi Sumekar menyampaikan hingga sekarang melalui BKK ini, lebih dari 500 alumni sudah tersalurkan ke dunia kerja. Terbaru, kemarin setidaknya ada 37 alumni yang tersalur untuk bekerja di Matahari Department Store.

“Yang mengikuti ini ada 50an alumni, karena ada beberapa kendala seperti kuliah dan beberapa hal lainnya , jadi ada 37 alumni yang ikut dan sudah pasti diterima, tinggal menunggu panggilan kapan masuk kerjanya. Dan dalam waktu dekat ini juga, akan ada lagi rekrutmen untuk calon karyawan di Indomaret dan Matahari Department Store,”ungkap Agnes.

Selain rekrutmen, dalam kesempatan itu juga lanjut Agnes BKK SMKN 1 Lubuklinggau juga melakukan MoU dengan Matahari Department Store dan ini merupakan keempat kalinya mereka melakukan.

“Kita memiliki program, ketika anak anak kelas XII sudah mengikuti ujian langsung siapkan untuk masuk ke dunia kerja dengan cara mendatangkan dunia-dunia industri ke sekolah untuk melakukan perekrutan dan ini dilaksanakan setiap tahun,”ungkapnya.

Agnes menambahkan, dan memang sebelumnya mengikuti perekrutan dalam pembelajaran disekolah anak didiknya selalu di bekali etika yang baik, keterampilan, pengetahuan, disiplin, jujur, bertanggung jawab.

“Di sekolah ini, banyak pelajaran – pelajar yang menjurus kesana. Seperti mata Bahasa Indonesia diajarkan bagaimana berkomunikasi yang baik dan sebagainya,”jelas ia.

Lanjutnya, dengan penanaman nilai yang baik inilah menjadi nilai tambah, sehingga setiap dunia usaha atau industri ingin merekrut karyawan SMKN 1 Lubuklinggau menjadi pilihannya. Selain itu, memang pihak sekolah selalu berpesan pada alumni yang sudah bekerja untuk selalu menjaga nama baik sekolah.
“Kalau mereka bagus kerjanya, sudah pasti akan berdampak baik ke sekolah juga,”kata ia.

Sementara itu, Plt Kepala SMKN 1 Lubuklinggau Sunardi mengakui sangat mengapresiasi dengan dengan MOU dengan berbagai pihak dunia usaha dan industri. Dengan ini, alumni dari SMKN 1 Lubuklinggau bisa tersalurkan ke dunia kerja yang tentunya sesuai dengan kemampuannya masing-masing.

Dirinya juga berpesan untuk para alumni, agar selalu menjaga nama baik sekolah mulai dari etika, moral dan lainnya. Dan pembina pembiasaan karakter baik ini juga terus dilakukan di sekolah yang selaras dengan kurikulum.

“Kedepannya BKK akan terus di tingkatkan, agar dapat menyerap lebih banyak alumni SMKN 1 Lubuklinggau di dunia kerja,”tutupnya. (Nyt)

error: fuck you not copy!!!