Ketua KT Lubuklinggau, Elpan Black : Kader GMNI Mesti Bijak Bermedsos Untuk Menggenggam Dunia

LUBUKLINGGAU – Ketua Karang Taruna Kota Lubuklinggau Elpan Juniardi menghadiri sekaligus menjadi pemateri Dies Natalis GMNI Lubuklinggau, Musi Rawas, Muratara di Gedung Guru Kelurahan Senalang Kecamatan Lubuklinggau Utara 2, Minggu (12/3/2023).

Di dampingi, Ketua GMNI MLM Ruslan Effendi, Elpan Juniardi menyampaikan materi terkait “Peran Media Sosial di Era Digitalisasi”kepada para calon kader GMNI.

Dalam penyampaiannya, Elpan karib disapa Black ini mengajak para kader untuk bijak dalam bermain media sosial. Mengingat ada aturan aturan yang membatas penggunaan media sosial untuk tidak jatuh keranah hukum.

“Tetap hati-hati dalam bermedsos, jangan sampai membuat status menyinggung seseorang, melakukan pencemaran nama baik, atau mengandung unsur SARA,” ujar Black.

Dirinya menambahkan, medsos memiliki peran penting untuk mengaktualisasikan diri mengembangkan jaringan dan mencari ilmu pengetahuan. Namun sering terjadi, medsos menjadi tempat yang membahayakan bagi pengguna, karena ada beberapa konten,foto,video yang menampilkan kevulgaran.

“Gunakan medsos sesuai kebutuhan kalian, medsos merupakan pintu untuk menambah jaringan, menambah pengetahuan, dan tinggalkan konten-konten yang menampilkan hal hal negatif,” terangnya.

Sebagai calon pemimpin masa depan, Kader GMNI mesti pandai dalam memanfaatkan medsos, yang memiliki wadah aktualisasi perkembangan karakter.

“Teknologi informasi semakin berkembang yang tidak bendung, kita harus siap, jika kalian mampu mengikuti arus dan menguasai medsos dengan baik,dunia dalam genggaman kalian,” tegas Black.

Dari keseluruhan, acara dies natalis GMNI berjalan dengan lancar dan sukses, komunikasi pemateri dengan para kader yang dibalut dengan tanya jawab berjalan dengan baik.

Acara ditutup dengan pemberian cinderamata dari Ketua GMNI Ruslan Effendi ke Pemateri diakhiri dengan foto bersama pengurus dan para kader GMNI. (de)

error: fuck you not copy!!!