Dihadapan Walikota, Wartawan Ini Berdoa Minta Dana Publikasi Dinaikkan

LUBUKLINGGAU – Para awak media di Kota Lubuklinggau menghadiri undangan silaturahmi dan Ramah Tamah dengan Walikota Lubuklinggau H SN Prana Putra Sohe, di Gedung Kesenian, Kamis (6/1/2022).

Turut hadir mendampingi Walikota, Kadiskominfo Erwin Armeidi , Asisten Tamri dan Seluruh OPD.

Acara dibuka dengan pembacaan doa, dipimpin wartawan senior, Frans Kurniawan. Menarik dan serentak diaminkan seluruh jurnalis, ketika Frans Kurniawan dalam doanya meminta Walikota untuk meningkatkan dana publikasi.

Kemudian, Kadiskominfo Erwin Armeidi dalam laporannya secara bercanda akan menghantarkan doa Frans Kurniawan tersebut.

Selanjutnya, Erwin membeberkan jumlah media terdata di Diskominfo, media online ada 211, media surat kabar 36, 4 media lokal, 2 regional dan 2 radio.

Erwin menjelaskan, undangan untuk jurnalis ini bersifat terbuka agar dapat bersilaturahmi. Erwin juga mengungkapkan akan Diskominfo akan melaksanakan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) tahun ini.

“Tujuan UKW ini salah satu bentuk meningkatkan kompetensi dan profesional para jurnalis,” ujarnya.

Sementara itu, walikota Lubuklinggau H SN Prana Putra Sohe mengatakan kegiatan ini tujuan silaturahmi. Hal ini dikarenakan selama dua tahun terakhir terjadi pandemi covid.

“Dari awal saya sudah berkomitmen kalau bisa linggau terus, tapi bukan kegaduhan, dan alhamdulillah sekarang kita sudah ramai dengan kegiatan positif, pandemi membatasi kita melaksanakan berbagai kegiatan.Mudahan pandemi bisa bergeser menjadi endemi. Agar kita bisa maksimal lakukan kegiatan,”bebernya.

Ramah tamah ini sendiri diisi dengan dialog antara Walikota dan awak jurnalis. (BI)

error: fuck you not copy!!!