NU Mura Kirimkan 90 Orang Ikuti Muktamar di Lampung

MUSIRAWAS- Nahdhatul Ulama (NU) Kabupaten Musi Rawas, mengirimkan 90 orang anggota untuk mengikuti Muktamar Nahdhatul Ulama (NU) yang akan dilaksanakan di Bandar Lampung.

Keberangkatan rombongan NU Kabupaten Mura tersebut dilepas langsung oleh Bupati Mura, Hj Ratna Machmud, Senin (20/12/2021) di Halaman Kantor Bupati Mura, yang juga dihadiri jajaran pejabat dilingkungan Pemkab Mura.

Dalam arahannya, Bupati Mura, Hj Ratna Machmud mengatakan, atas nama Pemkab Mura dan pribadi, Bupati mengucapkan selamat dalam perjalanan dan diharapkan bisa mengambil manfaat dengan dilaksanakannya muktamar tersebut.

“Juga nantinya, hasil muktamar ini bisa membawa kebaikan untuk Kabupaten Mura. Karena, NU ini ormas besar di Indonesia. Jadi kami harap NU ini tetap mendukung visi dan misi Pemkab Mura menuju Mura Mantab (Maju, Mandiri, Bermartabat),” kata Bupati.

Bupati juga berharap, semua rombongan bisa pulang dengan selamat, dan pulang membawa kebaikan. Khususnya, tetap mengutamakan protokol kesehatan (Prokes) selama mengikuti kegiatan.

“Pulang bawa yang baik, agar bisa bermanfaat bagi Kabupaten Mura,” ungkap Bupati.

Sementara itu, Perwakilan rombongan Muktamar NU Kabupaten Mura, Ustadz Muhammad Abrari mengatakan, berdasarkan hasil cek ini terakhir, jumlah rombongan yang akan berangkat ke lokasi muktamar NU di Bandar Lampung sebanyak 90 orang.

“90 orang yang akan berangkat, dan berangkat bersama-sama,” katanya.

Dia mohon restu kepada Pemkab Mura, yang membawa niat untuk memajukan NU Kabupaten Mura, serta dalam rangka memilih kembali kepengurusan besar NU.

“Sebagai organisasi besar, NU nantinya diharapkan bisa membawa kebaikan untuk bangsa dan negara,” ucapnya.

Kemudian dia juga mohon doa dan support dari Pemkab Mura, untuk bisa mengikuti seluruh rangkaian kegiatan. Dimana Muktamar NU ini akan dibuka langsung oleh Presiden RI, Joko Widodo dan kemungkinan ditutup oleh Wakil Presiden. (Ok)

error: fuck you not copy!!!